Inilah maksud '4x10 Hz' pada Flash Kamera

maksud  '4x10 Hz' pada Flash Kamera
Arti  '4x10 Hz' pada Flash Kamera - Di Mode Multi, biasanya di LCD flash terdapat Power (kekuatan flash) yang diekspresikan dalam pecahan (contoh: 1/4), Flash count (jumlah flash) dan Flash frequency.

Yang dimaksud dengan angka 4 adalah flash count (berapa kali flash akan menyala) dan yang dimaksud dengan 10 Hz adalah berapa jumlah flash per detik, atau bisa dibilang kecepatan flash.

4x10 Hz artinya flash akan menyala berturut-turut selama 4 kali dengan kecepatan 10 flash per detik.

Kekuatan flash akan dibatasi oleh jumlah flash, dan frekuensi yang dipilih. Misalnya jika jumlah flashnya banyak, maka biasanya frekuensinya tidak bisa terlalu cepat. Maka itu, perlu sedikit bereksperimen untuk mendapatkan frekuensi yang pas.

Mode multi ini biasanya digunakan untuk special efek, merekam dan membekukan foto aksi, seperti gerakan olahraga, senam, penari dan lain lain. Fotografer wajib meletakkan kamera di atas tripod karena akan mengunakan shutter speed yang relatif lambat.

Shutter speed yang digunakan akan tergantung dari jumlah flash dan frekuensinya. Misalnya 4 x 10 Hz, maka 1/2 detik saja cukup. Sedangkan jika 20x5 Hz, maka dibutuhkan setidaknya 4 detik. Cara menghitungnya yaitu jumlah flash dibagi dengan frekuensi flash (20 / 5 = 4 detik).

Sumber : http://inet.detik.com/read/2015/05/26/143024/2925357/1353/apa-arti-4x10-hz-pada-flash-kamera

Subscribe to receive free email updates: